Jakarta (30/10/2017) - Perkembangan fungsi museum saat ini tidak lagi hanya menjadi tempat penyimpanan artefak, benda kuno, dan benda mati lainnya. Museum dijadikan salah satu tempat pendidikan pembentukan karakter generasi muda saat ini. Maka dari itu, sangat dibutuhkan adanya peraturan yang menjadi dasar dalam perjalanannya. Hal ini mendasari Asosiasi Museum Kawasan (AMIKA) Taman Mini Indonesia Indah (TMII) untuk menyelenggarakan diskusi antar museum se-TMII guna membulatkan tekad tersebut pada Senin (30/10/2017).

Bogor (30/10/2017) - Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Dr. Muchlis M. Hanafi, MA, menghimbau Bidang Pentashihan untuk meningkatkan layanannya dengan memperbaiki data pentashihan. Data yang dimaksud Muchlis adalah data tentang jumlah mushaf yang sudah ditashih, tanda tashih yang sudah dikeluarkan, jumlah Al-Qur’an yang sudah dicetak dan beredar di Indonesia, jumlah penerbit Al-Qur’an dan jumlah percetakan yang layak mencetak Al-Qur’an.

Penyerahan Mushaf Istiqlal sebagai CenderamataJakarta (24/10/2017) - Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ), Dr. H. Muchlis M. Hanafi, MA menerima kunjungan Pengerusi Lembaga Pengawalan dan Pelesenan Pencetakan Al-Quran (LPPPQ), bersama beberapa mufti dari Kerajaan Negeri di Malaysia dan pejabat Kementerian Dalam Negeri, Malaysia di ruang pertemuan LPMQ, Gedung Bayt Al-Qur’an TMII. Kunjungan ini dikepalai oleh Sahibus Samahah Tan Sri Dato’ Seri Dr. Haji Harussani Bin Zakaria, Mufti Kerajaan Negeri Perak, didampingi oleh perwakilan Kedutaan Besar Malaysia, Jakarta.

Pringsewu (22/10/2017) - Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) menyelenggarakan kegiatan diseminasi Al-Qur’an di Kabupaten Pringsewu, Bandar Lampung. Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala LPMQ, Dr. Muchlis M. Hanafi, MA, Wabup Pringsewu, pimpinan pondok pesantren, usur TNI dan Polri, serta tokoh-tokoh masyarakat penggiat Al-Qur’an di Pringsewu.

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved